MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
1 2 3 4 5 8 9 12 15
Introspeksi Diri
“Mengajak Kita Semua untuk Berkaca”
Streamsation.com
“Situs Musik Streaming Berbayar Oke Punya”
Linux Mint
“Linux Berpenampilan Cantik Hadir dengan Penuh Fitur”
Google Nexus One
“Ponsel Android Terbaik Saat Ini”
16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
MyJalah
Edisi 12
Model Cover : Kelly Wacima Foto : LO Photography Grafis : I am Basuki
1
4
COVER
5
PENDAPAT
8
KARTUN “Ibuku Guruku”
9
KOLOM “Introspeksi Diri”
12
KOLOM “Kapan Ya, Indonesia Maju? (Bagian 4 - Habis)””
15
KOLOM “Sambut Tahun Baru dengan Introspeksi”
16
CERPEN “Engkau lelaki, Kelak Sendiri”
19
INSPIRASI “Sinar, Cinta untuk Ibu”
2
20
GALERI “Womanizer - Yudi P. Pratomo”
25
GALERI “Hening - Red Imagination Photography”
30
2
42
3
GAME “Avatar : The Game”
44
4 5
ALBUM
8
45
9
FILM
12
HOMEPAGE “Streamsation.com”
15 16
32
19
ACARA “JIFFEST 2009”
20
33
25
OPENSOURCE “Linux Mint 8, Rawstudio, DigiKam 3”
30 32
36
33
iTECH “Google Chrome for Mac, Quicksilver, ArtRage 3”
36 39
39
42
GADGET “Nexus One, Moorola Droid, LG GT540”
44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
MyJalah
Edisi 12
1 2
Halo MyJalah Readers,
3
Di penghujung tahun, yang terlintas di benak banyak orang sepertinya adalah hal-hal seperti pesta perayaan malam tahun baru, tempat dimana akan merayakannya, siapa saja yang akan berkumpul dan yang paling penting adalah berapa besar uang yang akan dikeluarkan untuk perayaan malam tahub baru nanti. Jika dipikir-pikir seberapa pentingkah perayaan tahun baru itu? Apa yang akan kita dapatkan setelah melakukan perayaan tersebut? Apakah mampu memberikan nilai tersendiri untuk kita? Membuat diri ini menjadi lebih baik? Well, itu hanya bisa dijawab oleh diri kita masing-masing yang tentunya mampu berpikir secara rasional. Introspeksi diri bisa menjadi satu hal yang lebih besar dibandingkan dengan malam perayaan tahun baru. Seberapa jauh pencapaian kita sepanjang tahun ini? Seberapa besar peran kita untuk meningkatkan kualitas diri? Peran apa saja yang sudah kita berikan ke lingkungan sekitar? Sejauh mana kita menghargai diri sendiri dan orang lain di sekitar kita? Sudahkah kita membalas jasa-jasa orang-orang yang berperan penting dalam hidup ini? Ayah kita, Ibu kita, saudara kita, guru, tetangga, teman, sahabat bahkan pedagang keliling yang membantu kita menyediakan makanan saat kita lapar? Sekali lagi, mari kita jawab kesemuanya itu oleh diri kita sendiri yang tentunya menginginkan hari-hari yang lebih baik di esok hari :) Tim MyJalah
5 8 9 12 15 16 19 20 25 30
Redaksi : Oki Kukuh Basuki Raga Erian Citra Oka Risang Irfan Nugroho
32 33
Illustrator : Putra Adi Tama Cipto Raharjo Tito Avianto Yogy Ikhwanto
36 39 42
Promosi : M. Andi Alfan
44
Web : Ibnu Hadi Sumitro
3
4
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
COVER
“Kelly Wacima”
2
Untuk cover edisi kali ini, tukang desain MyJalah mencoba menghubungi partner andalan dalam hal foto, yaitu LO Photography :) Tak ada rasa lelah meski harus menyambangi markas LO Photography di daerah Depok. Sesampainya disana, tanpa rasa malu MyJalah langsung mengobrak-abrik isi harddisk dalam laptop milik LO Photography. Hingga didapatlah sebuah foto yang langsung menarik perhatian MyJalah ketika pertama kali melihatnya, seorang wanita yang membelakangi kamera dengan sebuah tato dipundaknya. Agak ragu untuk memasangnya sebagai cover, tapi kalau dipikirpikir di dunia perkantoran sudah banyak juga yang tidak sungkan memasang tato di bagian yang terlihat. Jadi rasanya seru juga kalau memakai foto ini sebagai cover.
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33
Sesampainya di kandang, tukang desain MyJalah tidak bisa berbuat apa-apa karena melihat sejumlah e-mail dari klien yang menanyakan progress pekerjaan. Untuk itu, cover kali ini hanya sempat ditouch warnanya saja. Tapi, tidak terlalu jelek lah untuk dilihat. Selamat melihat :)
4
36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
PENDAPAT
2
Ake Festiasari
3 4 5 8 9 12 15
ayahku pergi untuk selamanya... bukan hal yg indah untuk dikenang...tapi aku punya banyak kenangan indah dengannya... sumpah kangen banget sama bapak... Arnol Adams
5
Zwesty Ratrianti
Ricka Adinda Ambarini
Di edisi akhir tahun kali ini MyJalah mencoba mengajak para pembaca untuk mengenang berbagai hal yang telah terjadi sepanjang tahun ini dengam mengajukan sebuah pertanyaan singkat : Kejadian apa yang kamu paling inget di tahun 2009 kemarin? Gimana ceritanya?
8-8-2009, gw kawin, kawin, gw jadi kawin :p
pas dikasih suprise dinner di hotel berbintang diamond (lebih dari bintang lima) dan boleh makan sepuasnya mpe kekenyangan ga bisa jalan. sama kejadian waktu ada anak kecil nawarin sunlight 4 biji seharga 75 ribu cuman buat sekolah adiknya...terus gue kasih uang tapi sunlightnya ga gue ambil jd dia bisa jual lagi tuh sunlight and gue anterin tuh anak mpe kerumahnya di daerah manggarai....kasian bangettt....jadi ngrasa lebih bersyukur banget sama Allah.
saat gempa melanda tasik dan berefek ke jakarta...gw ada di lantai 9..berasa bener..dan ga kebayang gm yg di lantai2 tinggi...heboh nenteng heels.. dan panik satu gedung..plus berasa ada di rumah miring dufan..fuih! mudahmudahan kita makin ramah ama bumi biar ada kejadian kek gituh lagi
16 19 20 25 30 32 33
Bambang Soetiyoto
36
Saat Kasus Century gate mulai menguak di media massa... gile aja tuh... uang segitu banyak cuma untuk nyelametin satu bank.. mending buat sub-
39
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
42 44 45
1 2
hasilkan proyek semua! Ajaib. Ini menunjukkan berbagi sesuatu yang positif memang selalu berbuah positif. Walau terkadang keuntungan itu tak datang saat itu juga. ikhlas malah jadi duit... hehehe Putra Nasution
terbentuknya AwakMedan, komunitas yang memungkinkan banyak hal bisa terjadi, termasuk mendirikan kantor baru dan menemukan kembali arah dalam hidup. Sekali lagi terbukti juga, bahwa menyeringkan silaturahmi dapat mewujudkan banyak rejeki :) Nila Kencana
sidi rakyat yg kesulitan modal usaha.. bener2 luar biasa... mungkin cuma pengadilan Allah SWT yg bisa menghukum orang2 seperti mereka... Muh. Irfan Nugroho
Ketemu 3 teman lama, berbagi jaringan dan pengetahuan.. ujung-ujungnya meng-
6
Yang paling membekas itu, (gempa) 7,6 SR di tanah Sumatera Barat. Dua hari setelah kejadian langsung membentuk tim, dan empat hari setelahnya bergerak kesana dengan barang bantuan. Banyak keajaiban yang disaksikan dengan mata kepala sendiri ketika itu. 2009 juga merupakan tahun
Akhir thn 2009 kmrn, Kebetulan gw ditunjuk jd pemeran utama acara parodi untuk acara perpisahan bos.. Krn persiapannya mepet bgt, pulang kantor gw hunting perlengkapan buat pentas nanti, termasuk diantaranya wig/rambut palsu.. Waktu lg
sibuk milih2 wig, tiba2 ada cw nanya pendapat gw ttg wig yg mau dia beli.. Saat itu dia pakai wig yg ada highlight merahnya.. Spontan gw jawab, ga bagus, keliatan bgt wig nya, lalu gw pilihin wig model lain yg lebih natural.. Tuh cw terlihat kurang pede. Lalu dia crt klo dia baru divonis leukimia, rambutnya dah mulai rontok.. Akhirnya dia jd curhat colongan gt.. Dia nunjukin foto2nya wkt msh sehat, trus pnah jg diputusin sm cowoknya gara2 dia leukimia.. Dia crt tanpa beban, gw salut sm semangat hidupnya yg tinggi dan keyakinannya untuk sembuh.. Terus terang kejadian itu membekas bgt di gw, gw jd lbh bersyukur dgn kehidupan gw.. Cuma sayang, gw ga smpt tau namanya... Dear cw tegar yg misterius yg pnah gw temui wkt itu, makasih ya udah menyadarkan gw n bikin gw lbh bersyukur dgn kehidupan gw.. Mdh2an dia bs sembuh dr kanker nya.... “Bukan wig itu yg bikin km terlihat lebih cantik, tp ketegaran hatimu..”.
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
Dudy Ramdhana
Buktinya, masih belum kawin sampai sekarang. Khrisna Aji Pratama
lagi adventur ke cirata jatoh di pengkolan sekitar jonggol.... di penghujung bulan akhir tahun 2009 beberapa member of advrider international yg berdomosili di jkt mengadakan adv ke waduk cirata.... dengan route cibubur..... jonggol...cianjur ....cirata...
malam di hari Ultah gw!!! Pantes aja dia kliatan nervous bgt pas sama2 nungguin jam 12 mlm.. Sangat sangat tak terlupakan dehhh... ^_^ Fahmi Ashadi Puksi
Dini Ayu Wulandari Klo yang paling gw inget di thn 2009 dan bakalan slalu inget sih pas cowo gw surprisingly ngasi kado dan bertanya “Dini, will you marry me” komplit dgn gaya ‘on the knee’ kaya di film2 ,,, tepat jam 12
7
Untuk pertama kalinya dalam 4 tahun terakhir, resolusi gua ngga sukses di tahun 2009.
punya tekad untuk selalu nulis artikel untuk MyJalah dan dimuat di setiap edisinya. Tapi karena gw orang sibuk (sok sibuk tepatnya.... :D) jadi gw ga selalu bisa nulis di tiap edisi MyJalah. Tapi tahun 2010 ini gw serius bertekad untuk nulis lagi buat MyJalah, bahkan gw bercita-cita untuk jadi penulis tetap di suatu rubrik di MyJalah. Doakan saya!
15
Karrina Kartasasmita
16
3 4 5 8 9 12
19
2009... mmmmmhhh.... yang paling gw inget di tahun itu pertamakalinya artikel gw dimuat di MyJalah edisi bulan Juni 2009. Awalnya sih cuma iseng-iseng aja, ngisi waktu luang. Waktu itu gw juga gak yakin klo artikel gw bakalan dimuat, coz namanya juga hasil iseng-iseng dan baru pertama juga, jadi pasti masih banyak kekurangannya. Tapi pas artikel gw dimuat, seneng juga siy sekaligus ketagihan, hehehe... Setelah itu gw jadi
20 25 30 32 33 36 39
hhmm..gempa :D
42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
KARTUN
3
“Ibuku Guruku”
4
Oleh : Putra Adi Tama
5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
8
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
KOLOM
“Introspeksi Diri” Oleh : Erwin Arianto Foto Oleh : Yudi P. Pratomo
Sebuah kapal yang akan berlayar pasti membutuhkan petunjuk arah. Namun tak kalah pentingnya adalah selalu mengetahui posisi yang benar ketika di lautan lepas. Karena sedikit kekeliruan membuat kapal kehilangan arah.
2
Demikian halnya kehidupan kita. Secara berkala kita perlu evaluasi. Ada banyak peristiwa di mana kita harus belajar dan membiasakan introspeksi diri. Bercermin untuk mengetahui kekurangan dan kelemahan pribadi, agar dapat mengembangkan diri menjadi lebih baik lagi. Introspeksi diri sangat diperlukan karena : Proses tidak selalu berjalan konstan. Pengalaman yang serupa tidak selalu memberi hasil yang sama. Selalu ada keterbatasan dan perbedaan sudut pandang. Tiap masalah memiliki titik kritis tersendiri.
Melalui introspeksi kita akan mampu menemukan makna dari setiap tujuan yang kita miliki dan akan semakin memastikan, apakah tujuan yang telah kita tetapkan sebelumnya sudah terarah atau belum. Karena Sering kita melihat kesalahan orang lain bahkan mengkritik kesalahan yang dibuat orang lain, sadarkah kita bahwa kita pun sering berbuat salah, melalu cara intropeksi diri sendiri kita dapat memahami kekurangan dan kelebihan yang kita miliki. Rasanya lebih enak mengomentari orang ya.. banyak komentator atau belum lagi banyak pemerhati yang menanggapi tentang orang lain ini tanpa mengetahui bahwa orang yang mengomentari orang lain dirinya belum tentu dalam keadaan lebih baik dari orang yang di komentari. Introspeksi Diri juga perlu dalam melihat jauh ke dalam diri anda, menanyakan langsung ke diri anda apakah anda sudah berhasil mencapai apa yang anda inginkan, apakah cita-cita anda sudah terlaksana, apakah diri anda sudah dalam track yang
9
benar. dengan introspeksi diri kita bisa tau apakah kita sudah melakukan sesuatu, melakukan perubahan yang lebih baik, menyadari tindakan kita sudah tepat. Terkadang kita terlena dalam pemikiran “Santai Aja nanti juga akan terlaksana sendiri Kan saya sudah baik” tanpa pernah mau benar-benar memikirkan keadaan yang sebenenarnya terjadi dalam diri anda. Dengan Intropeksi diri anda dapat mengevaluasi, Kata-kata, Impian kita, Sikap kita, Tindakan kita, dan Pemikiran kita ke arah yang lebih baik, dan hal-hal tersebut memiliki kekuatan untuk menciptakan kondisi yang lebih baik dalam hidup anda. Apa yang anda katakan, fikirkan, dan kerjakan. Itu yang Anda dapatkan dalam hidup anda. Jangan pernah ragu untuk instropeksi diri anda, karena anda memang membutuhkan hal itu, dengan introspeksi diri anda seperti berdiri diatas cermin, melihat keadaan diri anda sendiri, dan coba lah untuk jujur saat anda melakukan introspeksi diri anda, agar anda mendapat gambaran yang sesungguhnya
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
dari diri anda. Perlu diingat pemikiran anda akan lebih menarik pengalamanpengalaman untuk membenarkan apa yang anda percayai, bukan apa yang anda miliki
konsep introspeksi dirilah sebagi controler dalam kehidupan anda. Introspeksi diri yang paling baik adalah yang paling jujur. Soal teknik, intinya kita harus tau dulu apa yang benar, baru bisa mengenali apa yang salah.
Berbagai cara melakukan introspeksi diri: 1. Memahami kelemahan pribadi. Introspeksi diri diawali dengan sikap rendah hati. Menyadari bahwa kita
tidak luput dari kekeliruan atau kesalahan. Orang yang sombong tidak mau melakukan evaluasi diri karena selalu merasa benar. Akibatnya tidak ada pertumbuhan pribadi, karena hanya bersikap menyalahkan orang lain, situasi atau bahkan Tuhan. Memahami titik kritis berarti memiliki sikap waspada dan antisipasi. Kemampuan untuk menjaga diri dan mewaspadai situasi sebelum terjadi hal-hal yang fatal. 2. Agenda introspeksi. Kapan dan apa saja dalam diri kita yang perlu dievaluasi? Pertama, sebelum melakukan sesuatu. Ada pepatah mengatakan bahwa orang yang mau membangun menara pasti akan memperhitungkan anggaran biayanya. Introspeksi dalam hal langkah awal yang harus dilakukan, bagaimana rencana dan kesanggupan atau sumber-sumber yang kita miliki. Kedua, ketika sedang melakukan sesuatu. Introspeksi diperlukan untuk mencegah agar tidak terlanjur lebih jauh lagi jika ternyata ada kekeliruan.
10
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
Hal-hal yang perlu dievaluasi adalah metode dan cara, asumsi dan pandangan, pengetahuan dan keahli-an yang digunakan. Proses antisipasi titik kritis dan langkahlangkah perbaikan jika diperlukan. Ketiga, setelah melakukan sesuatu. Pengalaman selalu merupakan guru yang terbaik. Introspeksi diri berguna untuk tindakan perbaikan atau recovery jika terjadi kekeliruan. Atau menjadi pembelajaran agar kelak kita tidak mengulang kesalahan yang sama.
Instropeksi diri adalah melihat ke dalam diri sendiri, Nah pada waktu melihat diri sendiri inilah kita harus benar-benar jujur untuk menghasilkan introspeksi diri yang tepat. Dan setelah itu mulailah hidup baru perbaiki kesalahan lalu, berpikirkan ke depan dengan segala sesuatu
yang baik. Maka jadikan hari ini sebagai momentum diri menjadi pribadi yang sukses dan benar dengan introspeksi diri.
lain”
3
http://www.wikimu.com/News/ DisplayNews.aspx?id=12213
5
“Jujurlah pada diri sendiri, Salah katakan salah, dan benar katakan benar, lakukan introspeksi untuk kebaikan diri anda bukan orang
8 9 12 15 16 19 20
3. Proses menuju pribadi yang lebih baik. Introspeksi diri bukan berarti bersikap menghakimi atau menyalahkan diri sendiri. Tetapi bentuk kebesaran hati untuk memperbaiki dan mengembangkan diri sendiri. Orang yang sulit melakukan introspeksi diri cenderung bersikap kekanak-kanakan. Karena kedewasaan dan kematangan pribadi lahir dari keterbukaan untuk mengevaluasi dan mengembangkan diri sendiri.
11
4
25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
KOLOM
“Kapan Ya, Indonesia Maju? (Bagian 4 - Habis)” Oleh : ninja@tongkrongan,com Foto Oleh : Yudi P. Pratomo
Di edisi MyJalah sebelumnya kita telah membahas tentang ragam generasi dan karakternyata. Kini kita coba simak penuturan tentang pengaruh karakter generasi-generasi tersebut ke masyarakat kini.
2
Sekarang masalah satu lagi, kompleksitas. Studi kompleksitas berasal dari teori computer science dan matematika, ternyata menemukan tempat tersendiri dalam bidang ilmu sosial juga biologi. Segala sesuatu yang sukar dimengerti atau sulit diprediksi bisa dipelajari dengan teori adiluhung ini, dari munculnya kehidupan di bumi, cara kerja otak manusia sampai perilaku pasar saham. Pertanyaan berani kita “Kapan Indonesia Maju?” adalah sebuah permasalahan yang kompleks (solusinya adalah jawaban memuaskan kapan kita jadi negara maju setara dengan negara maju lainnya di dunia saat itu). Jadi cocok sekali kalau kita dekati dengan teori kompleksitas ini. Kita anggap Indonesia sebagai sebuah negara dan bangsa itu adalah sebuah sistem kompleks.
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33
Singkat cerita, ilmu pengetahuan sebelum teori kompleksitas ini melihat sebuah sistem itu bisa dipelajari dan diprediksi tindak tanduknya dengan pertama kali mengidentifikasi komponenkomponennya. Lalu kita pelajari masing-masing komponen,
12
36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
properti dan behaviornya, setelah itu kita pelajari hubungan antar komponennya (hubungan sendiri ada teorinya loh, bahkan salah satu jenis hubungan bernama “hubungan internasional” jadi jurusan tersendiri di banyak universitas). Penerapan teknik seperti ini memang sukses untuk fenomena-fenomena fisik, bahkan begitu suksesnya sampai mengubah peradaban manusia dari sejak jaman agraris, ke revolusi industri dan sekarang revolusi informasi. Tetapi terasa teknik ini kurang sukses jika diterapkan pada masalah sosial atau organisme hidup. Dalam teori kompleksitas, komponenkomponen sistem tidak harus
tetap jumlahnya, behaviornya, atau bahkan relationshipnya (dengan sesama komponen lainnya). Kalau sebelumnya kata kuncinya adalah simplification (Einstein pernah bilang “Everything should be made as simple as possible, but no simpler”), modeling, reductionism, seperti tercermin dalam prinsip ilmiah paling santer, Occam’s razor yang bunyinya “entia non sunt multiplicanda praeter necessitatem” (entities must not be multiplied beyond necessity). Sekarang kata kuncinya adalah wholeness, interconnectedness, dsb. Sistem dipertimbangkan secara keseluruhan, muncul konsep “the causes and effects are
not separate”, “the whole is not the sum of the parts.” Ada istilah emergence yang biasa didefinisikan dalam kata-kata ”the whole is greater than the sum of the parts”. Analogikan dengan keluarga petani yang bisa membesarkan anak yang akhirnya menjadi pemimpin sebuah negara. Kompleksitas diklasifikasikan ke dalam 4 jenis: static, dynamic, evolving, dan self-organizing. Tanpa terlalu berurusan dengan hal teknis, kita hanya tertarik pada jenis yang keempat (dan paling cocok untuk permasalahan kita). Di sini sistem dianalogikan dengan ekologi dalam biologi, dimana sistemnya
sendiri, lingkungannya dimana sistem berinteraksi, dan setiap bagian/komponen dari sistem saling berevolusi (coevolve). Istilah complex di sini bukan berarti “lawan dari sederhana”, susah, ribet, dll tetapi dalam arti “lawan dari independent”, saling terhubung, interdependent, dsb. Kalau kita melihat sebuah jaring atau jala, kira-kira begitulah maksudnya kompleks (bukan arti rumit atau ribetnya). Self-organizing complexity mengkombinasikan sistem yang terbuka dan sistem yang tertutup. Sistem yang terbuka adalah sistem yang bisa berevolusi menjadi apa saja (misalnya bumi bisa terhantam meteor, sekarang masih berupa
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
13
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16
planet yang indah, besok mungkin hancur lebur), sistem yang tertutup adalah sistem yang punya fungsi tertentu, bisa kita buat (misalnya mesin, pesawat terbang, komputer, dsb). Dalam hal perancangan sistem seperti ini, concern kita adalah memikirkan constraints dan konfigurasi dari lingkungan dan membiarkan sistem berevolusi menghasilkan solusi atau fungsionalitas tersendiri. Dari konfigurasi dan constraints yang berbeda bisa menghasilkan solusi (disebut emergent solutions) yang unik. Indonesia berinteraksi de-
14
ngan bangsa dan negara lain, juga komponen-komponen di dalamnya juga saling berinteraksi dan mempengaruhi. Dalam teori kompleksitas, Indonesia bisa dianggap sebagai self-organizing system, terjadi tarik ulur di dalamnya, sehingga kompleksitasnya meningkat (ingat kompleks dalam arti “lawan dari independen”) tanpa bantuan dari luar (lebih-lebih dengan campur tangan luar). Dalam model selforganizing system ini, senantiasa muncul emergent properties. Emergent property ini muncul beda sekali dengan komponen sistem yang membentuknya
(analogikan dengan pasutri yang berpendidikan rendah menghasilkan keturunan berpendidikan tinggi dan sukses). Secara definisi, emergence adalah cara sebuah sistem kompleks dan patterns/arrangements/polapola baru muncul dari kombinasi interaksi-interaksi tiap komponen sistem terdahulu yang relatif sederhana. Ada kategori emergence yaitu weak dan strong emergence. Strong emergence itu jika muncul properti atau sistem baru yang sukar untuk dijejaki dari pendahulunya. Perkara Indonesia menjadi negara maju bisa kita ibaratkan weak emer-
gence karena tentunya kita bisa melihat indikator-indikator yang memungkinkan kita untuk memprediksi atau merasa percaya diri bahwa suatu saat Indonesia akan menjadi negara maju. Hmm, sampai sini apa sudah menarik atau justeru jadi membosankan karena banyak istilah tidak bersahabat? Bagian selanjutnya pasti lebih menarik lagi karena bakal dijejalin “oh” factor dan gak sia-sialah sudah membaca sampai sejauh ini.
19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
KOLOM
“Sambut Tahun Baru dengan Introspeksi” Oleh : M Mursyid PW
2
Mendengar, membaca, melihat, dan mencermati berbagai peristiwa yang terjadi di tahun 2009 ini, kita sebagai orang awam yang berusaha memposisikan diri netral, tentu akan mengatakan bahwa kita mesti banyak berbenah, terutama berbenah dalam hal mengelola jati diri kita sebagai manusia dan bangsa. Tanpa teori berteletele dan referensi yang seabreg, melainkan hasil refleksi diri, semoga benar, bahwa inti sari dari jati diri manusia menurut saya adalah segala kondisi/nilai positif pada manusia ( jujur, bijak, santun, cerdas, penyayang, dsb) yang mendukung terbentuknya suasana kondusif, sedangkan jati diri sebagai bangsa secara gamblang tercantum dalam Pancasila dan UUD’45. Untuk dapat melakukan proses pembenahan diri, lebih dulu kita mesti peka, mau, dan mampu mengidentifikasi segala perilaku menyimpang kita melalui introspeksi. Gonjang-ganjing tahun 2009 di negeri ini, mulai dari bencana yang beruntun terjadi hingga kisruh politik karena dendam kesumat berkepanjangan, tak pelak membuat bangsa kita seakan
15
menapaki langkah mundur kea rah keterpurukan sehingga, kita sadari atau tidak, hal ini menguntungkan bangsa lain yang sangat berkepentingan dengan stagnannya perkembangan pembangunan di Indoinesia. Semoga mereka yang saat ini masih sedang ribut berteriakteriak keras mengenai keadilan mengatasnamakan rakyat tidak memanfaatkan keadaan ini untuk meningkatkan popularitas diri pribadi atau golongan/kelompok sendiri dan lekas sadar mengenai hal ini sehingga segera melakukan introspeksi kemudian berekonsiliasi, bersatu padu membulatkan tekad bersama melanjutkan pembangunan bangsa dan negara Indonesia tercinta.
tahun 2010 dengan penuh semangat memperbaiki diri. Semoga Allah Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melimpahkan Rahmat-Nya kepada kita semua. http://mmursyidpw.wordpress. com/2009/12/30/sambu-tahun2010-dengan-introspeksi/
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30
Sebagai pribadi dan bagian dari NKRI, mari di akhir tahun 2009 ini kita bersama juga melakukan introspeksi dan evaluasi mulai dari hal-hal kecil seputar kehidupan kita seharihari untuk kemudian kita pedomani demi peningkatan kwalitas hidup ke depan. Mari kita sambut
32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
CERPEN
“Engkau Lelaki, Kelak Sendiri” Oleh : Faizal Reza IskandaR
2
Waktu itu aku masih berumur tiga tahun dan masih jadi satusatunya anak bapak dan ibu. Bapak adalah penjaga loket bioskop. Tiap hari beliau berangkat jam satu siang dan baru pulang ke rumah menjelang tengah malam setelah semua jam pertunjukan film usai. Pekerjaan bapaklah yang membuatku tertarik, mengenal lalu mulai menyukai film. Bapak sering bercerita padaku tentang film-film yang sedang diputar di gedung bioskop tempatnya bekerja. Kalau filmnya sedang bagus, tak jarang bapak juga mengajak aku dan ibu ikut menonton. Tiap malam sepulang kerja, bapak mem-
16
bawakan aku flyer film. Satu flyer tiap hari dan tak pernah absen. Bisa flyer film yang sedang diputar, bisa juga sisa flyer filmfilm lama yang masih banyak tersisa di gudang. Ibu bahkan membelikan aku keranjang plastik khusus untuk menyimpan flyer-flyer film yang tiap hari jumlahnya kian menumpuk itu. Dari flyer-flyer itu, aku jadi tahu dan hafal nama-nama seperti Yenny Rachman, El Manik, Rae Sita, Deddy Mizwar, Rano Karno, Dicky Zulkarnaen, Advent Bangun hingga Rhoma Irama dan trio warkop Dono, Kasino, Indro. Malam itu aku menunggu bapak di ruang tamu dengan mata yang sudah terkantuk-kantuk. Ibu mengatakan kalau bapak akan pulang agak terlambat, karena film yang diputar malam ini adalah film besar yang akan ditonton banyak orang, film bersejarah yang tidak akan bisa dilupakan siapapun yang pernah menontonnya. Berkali-kali ibu memanggil dan menyuruhku segera tidur. Aku mengacuhkannya, karena yakin kalau bapak akan datang tak lama
lagi membawa flyer film yang baru. Aku juga jadi penasaran dengan yang dikatakan ibu. Memangnya sebagus apa sih film yang sedang diputar sampaisampai begitu menyibukkan bapak? Benar saja, bapak datang tak lama kemudian dengan motor trail yang derunya sudah terdengar dari jarak sekian meter itu. Bapak memasukkan motornya ke ruang tamu, aku berlari menghambur ke arahnya, bapak menggendongku, lalu aku menggelayut manja ke pundaknya. “Film apa yang sedang main, Pak?” Tanyaku waktu itu. “Judulnya Pengkhianatan G30S PKI.” Jawab Bapak. “Bagus filmnya?” “Tentang pahlawan revolusi. Nanti pasti kau akan mempelajarinya kalau sudah sekolah.” “Bapak bawa flyernya?” Tanyaku lagi. Bapak mengangguk, kemudian merogoh saku jaketnya. Selembar kertas berukuran setengah halaman folio lalu berpindah ke tanganku. Entah apa yang ada dalam otak kecilku saat melihat flyer itu. Aku memang belum
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
bisa membaca, namun aku sungguh penasaran dengan gambar patung tujuh jenderal yang berdiri gagah di depan burung garuda raksasa itu. Aku kemudian merengek agar diajak menonton juga. Bapak menjelaskan dengan sabar kalau film itu bukan untuk anak kecil. Banyak adegan yang terlalu sadis, bukan film untuk anak-anak, kelak kau bisa menontonnya di televisi dan banyak lagi alasan lainnya. Tapi aku tidak mau tahu, malam itu aku mengeluarkan senjata andalanku, yaitu menangis sejadi-jadinya dan sekeraskerasnya. Kalau sudah seperti ini, tak ada lagi yang bisa bapak lakukan selain menuruti mauku dan bilang ya. Keesokan harinya selepas maghrib, bapak menepati janjinya mengajakku nonton ke gedung bioskop tempatnya bekerja. Memang benar yang dikatakan ibu semalam, satusatunya gedung bioskop di kota kami itu terlihat lebih ramai dari biasanya. Aku duduk di dalam loket, memperhatikan bapak yang sibuk melayani antrian memanjang di depan loket gedung
17
bioskop yang hanya punya satu studio itu. Setelah hampir setengah jam menunggu dan loket ditutup sementara, barulah bapak mengajakku masuk ke dalam studio. Kami berdiri di depan pintu masuk, bapak menggendongku, tak ada tempat duduk yang tersisa karena semuanya sudah terisi penuh. Film dimulai, aku masih ingat dengan adegan pembuka tentang masjid yang diserang gerombolan PKI selepas Subuh. Selebihnya, adeganadegan tentang rapat anggota PKI, anak kecil dan ibunya dari desa yang datang ke Jakarta, Bung Karno yang sedang sakit, anak laki-laki yang berlatih drumband memakai panci di rumah lalu dimarahi bapaknya, semua hanya tersisa samar-samar di ingatanku. Ada satu lagi adegan yang tetap tak bisa kulupakan dan membuatku miris hingga sekarang. Itu adalah adegan saat penculikan Mayjend
Pandjaitan di rumahnya. Saat itu Jenderal Pandjaitan meminta waktu untuk berdoa sebelum truk tentara membawanya ke lubang buaya. Namun salah satu anggota pasukan berseragam Cakrabirawa tidak sabar, lantas memberondongnya dengan tembakan
membabi buta. Jenderal Pandjaitan tewas di depan rumahnya. Salah satu anak perempuannya lalu berlari sambil menangis histeris, lalu meraupkan genangan darah ayahnya itu ke wajahnya. Aku reflek menutup mata saat melihat adegan mengerikan itu. “Kenapa, Nak? Kamu takut?” Tanya bapak. “Tidak.” Jawabku berbohong. “Kenapa tidak berani melihat?” Tanya bapak lagi. “Aku ngantuk, aku mau
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
tidur”. “Anak bandel, kan bapak sudah bilang. Ini bukan film untuk anak kecil.” Kata bapak gemas sambil mencium pipiku. Bapak lalu menggendongku keluar studio dan kembali masuk ke ruangan loket. Bapak duduk di kursi panjang sambil menghitung uang hasil penjualan karcis, sementara aku tertidur di pangkuannya. Radio di dalam loket sedang memutar lagu dari penyanyi favorit bapak, Iwan Fals. Aku memang masih terlalu kecil untuk mengerti dengan lagu yang terdengar saat itu. Namun ketika aku mulai masuk usia sekolah, pelan-pelan bapak mengenalkanku pada karyakarya musisi luar biasa yang menjadi pujaan banyak orang itu. Bapak bilang kalau lagulagunya Iwan Fals adalah musik yang sangat laki-laki. Iwan Fals punya lagu-lagu yang sangat berani dalam hal mengkritik pemerintah. Iwan Fals juga bisa menyanyikan lagu cinta tanpa terdengar cengeng. Beda jauh dengan lagu-lagu cinta lain yang tahun itu didominasi oleh Obbie Messakh dan kawan-kawan. Aku hanya manggut-manggut
18
mendengar semua cerita bapak, tanpa mengerti benar apa yang dimaksud bapak dengan ‘cinta’. Hingga sekarang, saat aku sudah sebesar ini, film Pengkhianatan G30S PKI dan lagu-lagunya Iwan Fals selalu berhasil membangkitkan kenangan manisku dengan bapak. Dibandingkan dengan ketiga adikku, aku dan bapak memang yang paling banyak punya kesamaan dalam beberapa hal. Termasuk selera musik, ketertarikan dan kecintaan pada film, kecanduan berlebihan pada kopi dan rokok Gudang Garam Filter, dan masih banyak lagi. Dulu saat jaman kuliah dan mudik saat lebaran, bapak selalu mengajakku nongkrong di warung kopi di depan gedung bioskop tempat kerjanya dulu. Bapak kini tak lagi bekerja di sana, sekarang bapak sudah menjadi pegawai negeri dengan hidup yang lebih baik. Yang
berangkat jam tujuh pagi dan pulang jam tiga sore tiap harinya. Kini bapak sudah tiada. Tiga tahun yang lalu, saat masih kuliah di Malang, suatu pagi ibu menangis meneleponku dari Banyuwangi menyampaikan berita duka itu. Berita kalau bapak telah meninggal dalam tidurnya. Bapak memang punya penyakit jantung, tapi energinya seperti tak pernah habis. Bapak sama sekali tidak terlihat seperti orang yang sedang sakit. Bahkan dua hari sebelumnya bapak masih meneleponku dan mengatakan siap hadir di acara wisudaku yang tinggal seminggu lagi. Tidak ada firasat apapun yang datang kepadaku
menjelang kepergiannya. Dalam perjalanan Malang-Banyuwangi itu, pengamen dalam bis yang kutumpangi menyanyikan salah satu lagu Iwan Fals. Lagu yang seakan mengiringi kesedihan dan kepanikanku untuk segera sampai di rumah dan memberikan penghormatan terakhir di pemakaman bapak. “Jauh jalan yang harus kau tempuh... Mungkin samar bahkan mungkin gelap... Tajam kerikil setiap saat menunggu... Engkau lewat dengan kaki yang tak bersepatu... Duduk sini Nak dekat pada bapak... Jangan kau ganggu ibumu... Turunlah lekas dari pangkuannya... Engkau lelaki kelak sendiri..”
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
INSPIRASI
“Sinar, Cinta untuk Ibu” Oleh : Muh. Irfan Nugroho
2
Tak ada banyak kata yang bisa melukiskan kisah Sinar ini. Pahlawan sejati. Pahlawan bagi ibu. Bakti tanpa batas. Bocah berumur enam tahun tersebut seorang diri membantu memindahkan tubuh ibunya yang lumpuh dengan penuh kasih sayang. Ia pula yang seorang diri mengurus semua keperluan Ibunya. Membersihkan tubuh ibunya, memasak, menyuapi, hingga buang air. Semuanya.
Bocah kelas satu sekolah dasar di Polewali ini bahkan kerap terlambat ke sekolah karena harus mengurus ibunya. Sinar adalah bungsu dari enam bersaudara. Ayahnya, merantau ke Malaysia dan tak pernah kembali, berkirim uang atau kabar.
Rumah Murni di Desa Riso, Kecamatan Tapango, Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pernah ramai saat pemilihan umum lalu. Poster dan foto-foto calon legislatif masih menempel di mana-mana. Pemilu usai, Sinar dan ibunya pun terlupakan. Tapi Sinar selalu ada di sini. Ia menerangi rumah ini. Nak, kami yang sok pandai ini… harus belajar banyak padamu. Tentang arti berbakti pada orang tua, tentang arti menjadi pahlawan bagi Ibu...
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
19
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
GALERI
“Womanizer” Fotografi Oleh : Yudi P. Pratomo +6281613666232
[email protected] 2
“Wanita merupakan sebuah bentuk manusia yang mempunyai energi tersendiri dan terpancar dari dalam dirinya.”
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
20
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
21
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
22
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
23
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
24
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
GALERI
“Hening”
Fotografi Oleh : REd IMAGINATiON Photography Sydney - Australia +61 424 795 287 ABN 29 812 260 336
[email protected] www.red-imagination.com
2
“Bangunan tanpa manusia-manusia yang sibuk di dalamnya hanyalah sebuah keheningan yang memberikan makna dan suasana.”
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
25
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
26
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
27
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
28
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
29
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
HOMEPAGE “Streamsation.com”
Begitu maraknya pembajakan musik di Indonesia membuat banyak pihak merasa perlu melakukan berbagai macam variasi dalam menyajikan musik ke khalayak ramai. Streamsation.com hadir dengan fitur musik streamingnya yang berbayar dan menawarkan sejumlah besar koleksi musik dari berbagai label yang ada di industri musik.
2
Setelah sukses melakukan launchingnya pada bulan November kemarin di Senayan City, Jakarta, Streamsation.com dengan motonya yang berbunyi “Nikmati Musik Tanpa Bajakan” ini hadir ke kancah industri hiburan tanah air dengan menggandeng sejumlah label dan operator. Christian Siboro, salah satu founder dari situs ini mengungkapkan bahwa Streamsation.com meruapkan sebuah bentuk aksi nyata para penyedia industri hiburan khususnya musik untuk melawan pembajakan. Streamsa-
3 4 5 8 9 12 15
tion.com lahir dari sebuah ide untuk memberikan alternatif bagi pencinta musik di Indonesia akan kenikmatan mendengarkan berbagai lagu favoritnya dengan
kualitas sound yang baik, sepuasnya, kapan saja, dimana saja, dan dengan biaya yang murah, tanpa perlu membeli produk bajakan. Layanan ini diyakini akan memberikan manfaat yang besar dan seimbang bagi penggemar musik, penyanyi/artis, maupun produsen musik (music labels). Streamsation.com mengklaim dirinya sebagai pionir dalam layanan sejenis di Indonesia, dan mengharapkan akan memberikan kontribusi yang besar bagi masyarakat musik di Indonesia, terutama dalam upaya memerangi pembajakan (music piracy) dan meningkatkan daya akses masyarakat terhadap musik asli dalam bentuk digital. Mereka juga memiliki visi untuk
30
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19
mengembangkan layanan ini ke depan sehingga akan dapat diintegrasikan ke mobile devices yang menambahkan kenyamanan penggemar musik, dan menjadi komunitas penggemar musik yang besar. Streamsation.com memiliki visi dimana di satu sisi semua orang dapat memiliki akses mendengarkan musik berkualitas kegemarannya, baik lagu baru maupun lagu lama, kapan saja, dimana saja, dengan harga yang terjangkau; dan di sisi yang lain, penyanyi dan produsen musik dapat menjangkau dan mem-
31
perdengarkan musik nya ke lebih banyak orang. Situs ini merupakan sebuah karya anak bangsa yang dibangun oleh PT Sibernetika Indonesia yang bekerja sama dengan sebuah perusahaan IT dari Jepang yaitu MALTech, Inc. Berbagai fitur streamingnya memang sangat nyaman digunakan, begitupun dengan kualitas suara yang disajikan, tidak ada bedanya dengan kita memutar lagu melalui media player komputer. Harga yang ditawarkan oleh Streamsation.com juga tidak mahal, dengan hanya membayar 25
ribu per bulannya, Anda dapat mendengarkan semua lagu yang disediakan sampai puas. Dengan harga yang ditawarkan dan fitur musik streamingnya yang didukung dengan sejumlah besar koleksi lagu, Streamsation. com cukup layak untuk dijadikan pilihan untuk menikmati musik berkualitas. (Oki)
20 25 30 32 33 36
www.streamsation.com
39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
ACARA
“JIFFEST 2009”
Oleh : Pratika Inditya Putri
32
2
Jiffest atau kepanjangan dari Jakarta International Film Festival adalah suatu festival film tahunan yang cukup ditunggu-tunggu penggemar film di Indonesia, Jakarta khususnya. Di Jiffest diputarkan film-film menarik dari berbagai Negara. Jiffest tahun 2009 adalah tahun kesepuluh Jiffest diselenggarakan. Diikuti oleh 25 negara penyumbang film-film berkualitas. Berlangsung dari tanggal 4 hingga 12 Desember 2009. Kali ini JIffest bertempat di Blitz Megaplex Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat.
JIffest kesepuluh ini menorehkan sejarah, karena di jiffest kesepuluh ini untuk pertama kalinya Film Indonesia menjadi opening filmnya. Film yang terpilih adalah sang pemimpi, hasil adaptasi dari novel best seller karya Andrea Hirata yang merupakan sekuel dari Laskar Pelangi. Film ini disutradarai Riri Riza dan Mira Lesmana. Sedangkan untuk closing filmnya ada film dari Amerika yang berjudul New York, I love you. Film ini dibintangi Natalie Portman, Brett Renner, Dsb. Jiffest 2009 ini dibagi dalam 5 kategori utama. Yaitu : 1. World cinema adalah filmfilm populer dari berbagai belahan Negara, biasanya harga tiketnya Rp. 25000. Film jenis ini biasanya yang paling diminati. Tiketnya pun sering sold out. 2. Madani Film festival, ini adalah film yang bertemakan tentang islam. Kategori ini baru ada di JIffest kesepuluh ini. Tiketnya Rp.15000 3. Variety: International Shorts, film jenis ini adalah gabungan dari beberapa film pendek yang hanya berkisar 3-10 menit. Tidak dipungut
biaya untuk menyaksikan film ini. 4. A view from the sea, adalah film yang bertemakan social dan documenter biasanya berasal dari Negara-negara berkembang. Gratis biayanya. 5. Indonesian Feature film, adalah film film Indonesia yang sudah pernah diputar selama tahun 2009. Gratis untuk menonton film jenis ini. Festival yang biasa disingkat menjadi JiFFest ini akan mulai pada tanggal 4-12 Desember 2009. Semua film yang ada di JiFFest hanya ditayangkan di bioskop Blitzmegaplex, Grand Indonesia. JiFFest tahun ini dibuka dengan film “Sang Pemimpi”, sekuel dari Laskar Pelangi ini untuk pertama kalinya diputar di Indonesia pada Jiffest 2009, dan kemudian closing filmnya adalah “New York, I Love You”, film romantis yang berisikan nama2 aktor/aktris terkenal hollywood. Selain itu juga, JiFFest kali ini menampilkan film komedi romantis yang banyak ditunggu2 oleh penggemar film yaitu “(500) Days of Summer”.
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1
OPENSOURCE
“Linux Mint 8”
Di penghujung tahun 2009, Linux Mint, sebuah distro Linux yang mengacu pada basis pemrograman Debian dan Ubuntu ini kembali hadir dengan versi 8. Sejumlah fitur yang dibawanya siap digunakan oleh para pencinta Linux di seluruh dunia.
2
Seperti namanya yang diberikan untuk versi ke-delapan ini yatu Helena, Linux Mint muncul dengan wajah yang lebih cantik dan canggih. Dengan melihat dari tampilan desktopnya saja, Kita bisa mengira bahwa tim yang mengembangkan Linux Mint ini bekerja cukup keras untuk merancang tampilan desktop, wllpaper hingga aplikasi-aplikasinya. Melalui situs LinuxMint. com Anda dapat mendownload versi installernya dan juga versi Live CD yang dapat digunakan langsung tanpa harus menginstalnya terlebih dahulu ke dalam komputer.
3 4 5 8 9 12 15
Proses Instalasi Proses instalasi Mint kali ini tetap mirip dengan distro Ubuntu 9.10 yang juga merupakan basis program dari Linux Mint. Anda dapat melakukan pengaturan time zone, data user hingga partisi hard disk. Setelah beberapa menit Anda mengkonfigurasi instalasinya, Anda tinggal menunggu proses instalasi sambil menyaksikan slideshow yang menjelaskan tentang fitur-fitur dalam Linux Mint 8. Personalisasi Tampilan Desktop Sejumlah pengaturan tersedia untuk mengubah tampilan desk-
33
top sesuai yang Anda inginkan. Fitur multiple desktop juga dapat Anda nikmati dalam Mint 8 yang secara default menggunakan GNOME untuk menampilkan desktopnya. Untuk menambah elemen-elemen desktop yang menarik seperti dock pada Mac OS X, Anda dapat menginstal aplikasi tambahan seperti Avant Window Navigator dengan mudah. Software
16 19 20 25 30 32 33 36
Linux Mint 8 hadir dengan membawa beragam aplikasi yang sangat berguna dalam kebutuhan berkomputer yaitu : Accessories: Calculator, CD/DVD
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
39 42 44 45
1 2
creator, Character map, Disk usage analyzer, File Uploader, gedit, Print Jobs, Password and Encryptions keys, Search, Screenshot utiltiy and Terminal Graphics: GIMP, OpenOffice Drawing, Scanner utility Internet: Firefox, Giver (file sharing utility), Thunderbird, Pidgin, Sun Java, Transmission BItTorrent Client, Xchat (IRC client) Office: Dictionary,OpenOffice Database, OpenOffice Presentation,OpenOffice Spreadsheet,OpenOffice Word Processor Sound and Video: Brasero (create CDs/DVDs), Mplayer, Movie
34
Player, PulseAudio device chooser, Volume Control, Rhythmbox, Sound Recorder
3 4
Software Manager Meski tidak menyediakan software manager yang secanggih Ubuntu Software Centre, Mint tetap melakukan improvisasi software manager bawaan mereka dan membuatnya lebih mudah dan efisien untuk digunakan. Salah satu pengembangan terbesarnya adalah penambahan fungsi untuk menginstal sejumlah program sekaligus, yang tentunya dengan proses yang
5 8 9 12
lebih cepat. Selain itu ada juga tampilan “featured applications” yang sangat membantu kalangan awam yang baru menggunakan Linux. User dapat melihat aplikasi-aplikasi yang paling stabil dan aman untuk digunakan dalam Linux Mint melalui “featured applications”.
15 16 19 20 25
Linux Mint 8 ini banyak dicobakan ke sejumlah perangkat netbook oleh para pengguna Linux dan mampu berjalan dengan cukup baik di perangkat tersebut. Dengan sejumlah aplikasinya yang sangat powerfull, Mint 8 sepertinya cukup dapat diandalkan untuk disandingkan ke dalam komputer netbook Anda.
30
www.linuxmint.com
44
32 33 36 39 42
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
Rawstudio Untuk Anda yang berasal dari kalangan fotografer, dunia opensource memiliki sejumlah aplikasi yang memiliki kemampuan untuk membaca, mengelola dan mengolah gambar foto Anda yang berformat RAW. Dengan Rawstudio, Anda dapat mengubah file-file RAW Anda ke format JPEG, PNG atau TIFF dengan mudah. Tampilan grafis aplikasinya cukup jelas dan intuitif sehingga efektif digunakan di tengah kesibukan berfoto ria Anda. Melalui aplikasi ini, Anda dapat membuka semua format RAW dari berbagai jenis kamera digital yang tersedia di pasaran. Melakukan crop dan adjust
35
warna maupun cahaya dapat dilakukan juga di sini. Mode fullscreen juga dapat digunakan untuk menampilkan seluruh bagian foto dengan lebih jelas dan detil.
3 4 5 8
www.rawstudio.org
9 12
DigiKam 3 Satu lagi aplikasi pengelola dan pengolah foto yang siap digunakan oleh Anda secara gratis. DigiKam, sebuah aplikasi photo management yang tersedia untuk platform Linux, Windows dan Mac OS X ini merupakan salah stau alternatif yang patut dicoba untuk mengolah foto-foto milik Anda. Dengan DigiKam Anda dapat mengimpor gambar-gambar dari kamera digital Anda untuk kemudian mengorganisasinya di dalam komputer dengan penataan folder yang rapi. Anda juga dapat melakukan pengolahan file gambar agar tampil lebih baik dengan sejumlah efek yang sangat powerful. Salah satu fiturnya yang menarik adalah kemampuannya untuk
membuat tampilan slideshow dan juga template-template untuk membuat kalendar ataupun media cetak lainnya. Menampilkannya ke Flickr atau Facebook? DigiKam dapat membantu Anda melakukannya dengan lebih mudah dan cepat. (Oki) www.digikam.org
15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
iTECH
“Google Chrome for Mac” Setelah dua tahun lalu Apple sukses membuat para editor video menggilai Final Cut Studio 2 sebagai paket software editing profesionalnya, kini Final Cut Studio 3 hadir kembali dengan fitur-fitur barunya yang akan membuat proses produksi menjadi semkain mudah.
2
Setelah sekian lama dinikmati oleh pengguna Windows, Google Chrome kini sudah tersedia untuk pengguna Mac OS X. Keluar dengan versi Beta, Google Chrome versi Mac mendapatkan sambutan positif dari banyak pengguna Mac. Sejumlah fitur yang dimilikinya sepertinya akan memberikan pengalaman tersendiri dalam berinternet. Sejumlah browser sudah dapat dinikmati oleh para pengguna Mac saat ini. Selain Safari 4 yang memiliki ber-
bagai fitur canggihnya dan Firefox yang telah lama menjadi browser alternatif favorit di lingkungan Mac OS X. Kini Google kembali membuat para pengguna Mac melirik sebuah produk terbarunya yaitu browser internet yang dapat digunakan secara gratis bernama Google Chrome. Google sebagai salah satu pemain terbesar di dunia internet, memang mampu membuat dirinya selalu menjadi pusat perhatian disaat mengeluarkan produk yang mendukung aktivitas berinternet, salah satunya adalah browser Google Chrome ini yang populer
dalam waktu singkat. Di versi beta untuk Mac kali ini Google menawarkan sejumlah fitur yang cukup menarik untuk dicoba. Tampilan Antarmuka Salah satu hal yang dilihat pertama kali dari browser adalah tampilan antar mukanya, karena kelancaran aktivitas browsing sangat bergantung pada kenyamanan dalam menggunakan fitur-fitur yang disajikan pada tampilan aplikasinya. Google Chrome menyajikan tampilan cukup sederhana dengan satu baris kotak input yang diberi nama OmniBox. Jika Anda mengetikkan alamat URL sebuah situs, Chrome akan membuka situs tersebut, namun jika Anda ingin melakukan pencarian, maka Anda juga dapat langsung mengetikkan kata kuncinya ke dalam OmniBox dan Chrome akan memprosesnya ke Google Search. Anda pun dapat mengubah default search engine untuk pencarian ini pada bagian preferences. Tampilan Chrome dirancang dengan sangat efisien dengan meletakkan tab-tab yang aktif
36
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
pada area jendela bagian atas, sehingga halaman web akan tampil lebih maksimal di dalamnya dengan area yang lebih luas. Anda dapat bekerja dengan banyak tab sekaligus tanpa harus kesulitan memilih tab yang diinginkan karena setiap tab menyajikan informasinya sendiri dengan cukup jelas. Kecepatan Chrome merupakan sebuah browser yang memiliki kecepatan akses yang mengagumkan,
37
hal itu dapat terlihat dari responnya saat meloading sebuah page yang langsung aktif setelah Anda mengetikkan sebuah URL. Kecepatan bekerja aplikasinya juga terlihat ketika Anda membuka jendela atau tab baru yang akan muncul dengan segera. Ringannya sebuah aplikasi browser sepertinya mampu menambah kesan “cepat” dari sebuah browser. Proses Terpisah dalam Tab Salah satu fitur Chrome yang se-
benarnya paling canggih adalah pengolahan proses yang benarbenar terbagi pada masing-masing tab. Setiap tab menjalankan prosesnya sendiri seperti aplikais yang berdiri sendiri tanpa mengganggu tab lainnya. Jika sebuah tab mengalami crash maka yang akan tertutup adalah tab itu saja, sementara tab lainnya akan berjalan normal menjalankan prosesnya sendiri-sendiri. Jika Chrome melihat ada sebuah tab yang crash, maka akan muncul sebuah jendela pop-up yang dapat digunakan untuk menutup tab tersebut. Fitur ini memang cukup memakan memori yang lebih besar, namun cukup berguna untuk Anda yang melakukan aktivitas penting melalui browser.
Anda yang berasal dari kalangan developer, jika mencoba membuka source code sebuah halaman web dalam chrome, maka akan ditampilkan data HTML yang dihighlight, seperti comment yang diwarnai green, URL menjadi clickable hyperlink, HTML code diwarnai ungu, dll. Meskipun Chrome untuk Mac versi beta ini belum selengkap browser lainnya, namun kecepatan dan kestabilannya cukup memuaskan. Kedepannya Chrome terlihat mampu menjadi browser internet alternatif yang dapat diandalkan. Kita tunggu saja aksi Google berikutnya :) www.google.com/ chrome?platform=mac
Fitur Lainnya
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32
Selain fitur-fitur teknis, Chrome juga menyediakan pilihan theme yang dapat mengubah tampilan header, tombol dan elemen antar muka lainnya menjadi lebih bervariasi dan atraktif. Sejumlah besar theme akan terus tersedia untuk Chrome, baik yang dibuatkan oleh Google atau kalangan desainer di luar Google. Bagi
33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
Quicksilver Untuk Anda yang sudah lama menggunakan Mac OS tentunya cukup akrab dengan Quicksilver, sebuah software utility open source untuk melakukan aktivitas pencarian data dan menjalankan aplikasi favorit. Setelah sempat dianggap mati, namun dalam rangka menyambut kehadiran Snow Leopard, Quicksliver hadir kembali dengan versi 1.0 beta 57. Nicholas Jitkoff yang mengembangkan Quicksilver kini sudah menjadi karyawan Google dan menghasilkan sebuah aplikasi penting yaitu
38
Google Quick Search Box. Meskipun Nicholas melepas Quicksliver menjadi aplikasi open source sepertinya tidak memungkinkan bagi dirinya untuk terus membantu mengembangkan Quicksliver. Meskipun Quicksilver versi beta 57 ini tidak menyajikan fitur baru, namun setidaknya akan membuatnya berjalan lancar di Snow Leopard. quicksilver.en.softonic.com
ArtRage 3 ArtRage merupakan sebuah aplikasi grafis dengan fitur yang sangat lengkap dan mudah yang digunakan untuk membuat karya seni digital. Ambient Design selaku pembuatnya meluncurkan ArtRage 3 dengan sejumlah fitur yang lebih lengkap dan efektif. Beberapa tool baru yang cukup berguna adalah Watercolor brush sebuah tool pewarnaan
garis yang memiliki fungsi auto smoothing. Kini Anda juga dapat menyimpan presets untuk setiap tool, sehingga Anda dapat menyimpan sejumlah setting yang sesuai dengan kebutuhan Anda dengan mudah. Salah satu fitur paling seru di versi ke-tiga ini adalah Stickers. Dengan stickers, Anda dapat menyajikan sejumlah obyek berulang dengan mudah dan terlihat natural, dengan begitu proses pembuatan gambar pun akan menjadi lebih cepat dan mudah. (Oki) www.artrage.com/artrage3.html
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1
GADGET
“Nexus One”
Keluarga besar ponsel Android kembali kedatangan anggota baru yaitu Nexus One yang diproduksi oleh HTC. Google sendiri cukup berani untuk menyebut Nexus One sebagai ponsel Android terbaik saat ini.
2
Android merupakan sistem operasi besutan Google utnuk perangkat mobile yang drancang sedemikian rupa untuk digunakan dalam hal berkomunikasi dan menelusuri informasi. Nexus One menjadi salah satu ponsel yang mengusung sistem operasi ini. Saat pertama kali memegang perangkat Nexus One Anda akan cukup nyaman menggenggamnya dengan bagian tubuhnya yang cukup solid. Desainnya yang cantik dikemas dengan gaya minimalis, membuatnya juga sangat indah untuk dilihat. Layar Nexus One menyajikan tampilan berukuran 800x480 OLED display yang sangat tajam dan mengaggumkan saat menampilkan warna. Di bagian depan layar tersedia empat tombol utama yaitu Back, Menu, Home dan Search. Untuk membantu proses pointing, tersedia juga sebuah trackball yang mirip pada perangkat BlackBerry generasi terdahulu. Kesemuanya akan membantu Anda mengakses
39
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30
keseluruhan menu di layar dengan mudah. Perangkat yang dipersenjatai tenaga baterai 1400mAh ini memiliki kemampuan Wi-Fi yang terbilang cukup baik, sehingga sangat membantu Anda dalam mengakses berbagai sumber informasi. Dalam menjalankan aplikasi, Nexus One juga sangat tangguh dalam hal multi-tasking.
Menjalankan beberapa aplikasi sekaligus tidak menjadi masalah bagi Nexus One, dan akan lebih baik lagi jika Anda menginstal aplikasi gratis bernama Task Killer untuk mengatur jalannya aplikasi-aplikasi yang ada. Sebagai ponsel besutan Google yang merupakan salah satu raja di dunia internet, aplikasi berbasis internet dalam perangkat
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
32 33 36 39 42 44 45
1 2
menyajikan thumbnail dari foto dengan efek 3D yang unik dan atraktif, penyajiannya pun terbilang cepat. Nexus One memang pantas menjadi salah satu smartphone yang sangat dinantikan oleh setiap orang. Dengan kecepatan prosesor 1 GHz dan layar AMOLED beresolusi tinggi, perangkat ini akan menjadi salah satu benda yang akan Anda bawa kemana saja. Berikut spesifikasi teknis dari Nexus One : • • • • ini terbilang sangat lengkap dan berjalan sempurna. Berkirim dan menerima E-mail dengan aplikasi GMail di dalamnya, cukup membuktikan bahwa Android sangat dapat diandalkan ketika Anda berkirim email dengan account Gmail. Google Maps pun disajikan dengan sangat lengkap dan mudah dalam perangkat ini, dengan ukuran layar yang cukup besar akan sangat mudah untuk
40
Anda dalam menemukan nama jalan sekalipun. Tidak ketinggalan, Skype Lite juga tersedia untuk Nexus One bagi Anda yang sangat membutuhkan aplikasi IM dalam berkomunikasi. Memutar musik dan video? Nexus One dapat melakukannya dengan sangat baik. Pencarian musik berdasarkan judul ataupun artis dapat dilakukan deng-
an mudah, dan kualitas audionya pun terbilang sangat baik. Saat memutar video dari YouTube, Anda dapat menampilkannya secara fullscreen mirip seperti ketika Anda membukanya di komputer. Warnanya pun terbilang sangat baik, tingkat kontrasnya mampu menampilkan obyek dengan jelas. Yang sangat menarik dari penyajian media di sini adalah photo gallery yang
• • • •
119x59.8x11.5mm, 130g (4.58oz) 1Ghz Qualcomm QSD 8250 “Snapdragon” processor 3.7” 800x480 AMOLED display 5 Megapixel camera with LED Flash 720x480 video capture at 20fps+ GSM/3.5G, GPS 1400mAH battery 512MB RAM, 4GB MicroSD storage
www.google.com/phone
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
45
1 2
Motorola Droid Motorola Droid merupakan sebuah smartphone yang juga menggunakan Google Android sebagai sistem operasinya. Perangkat ini memiliki tubuh yang cukup besar, dan memiliki berat sekitar 5,96 ons. Layarnya yang berukuran 3,7 inci ini tampil dengan jernih menggunakan resolusi 854 x 480 piksel dan dilengkapi pula dengan fitur touchscreen. Di bagian bawahnya terdapat empat buah tombol utama yang dapat digunakan dalam mengakses menu-menu di dalam aplikasinya. Jika Anda menggeser bagian bawahnya, maka akan tersedia sebuah keyboard QWERTY yang
41
tombolnya didesain merata dengan alasnya. Mengandalkan Google Android 2.0, Motorola Droid menjanjikan pengalaman berkomunikasi tercanggih saat ini, baik itu saat melakukan instant messaging, browsing, hingga menulis blog sekalipun. Smartphone ini dipersenjatai dengan prosesor ARM Cortex-A8 yang juga digunakan pada iPhone 3GS dan Palm Pre. Dengan ketangguhan prosesornya, aktivitas bermain game juga sangat seru dilakukan di dalamnya, beberapa game yang tersedia adalah Hyperspace dan Speed Forge. Motorola Droid juga merupakan sebuah pemutar multimedia yang sangat baik berbagai format audio seperti MP3, WMA, AAC, OGG dan format video seperti MPEG4 dan WMV. http://www.motorola.com/ Consumers/US-EN/ConsumerProduct-and-Services/MobilePhones/Motorola-DROID-USEN?localeId=33
LG GT540 Tidak semua smartphone yang menggunakan Google Android berada di level high-end dengan harga yang tinggi. LG membuat sebuah smartphone di level menengahnya baru-baru ini, yaitu LG GT540 yang merupakan kelanjutan dari seri sebelumnya LG GW620. LG GT540 dirancang untuk menjadi sebuah perangkat yang menyediakan kesenangan dan kemudahan dalam social networking. Bahkan di dalamnya, LG menanam sebuah aplikasi SNS Manager yang menyediakan akses cepat dan mudah menuju situs social networking populer saat ini seperti Facebook, Twitter dan Bebo. Dengan karakteristik yang dimilikinya, LG GT540 bisa menjadi smartphone ideal bagi kalangan pemula yang baru saja
menggunakan smartphone. Perangkat ini juga didesain secara minimalis namun tetap atraktif, tidak sekaku dan seformal smartphone lainnya. Berbagai pengaturan tampilan aplikasi dan widget tersedia untuk membantu Anda menunjukkan ciri pribadi melalui tampilan dalan ponsel. Kameranya memiliki kemampuan merekam sebesar 3 megapiksel dengan kapasitas memori yang dapat dipasang mencapai 32 GB. Seperti ponsel Android lainnya, LG GT540 menyediakan semua fitur Google Mobile Services yang mampu menyajikan Google Maps, Google Search, Gmail, YouTube hingga Android Market. (Oki) www.lge.com/us/mobile-phones/ index.jsp
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
GAME
3
“Avatar : The Game”
4 5
Kesuksesan besar yang diraih versi filmnya, membuat game Avatar ini banyak dilirik oleh para gamer di seluruh penjuru dunia. Mengambil setting yang mirip dengan filmnya, apakah Avatar mampu menjadi game yang menyangkut di hati para gamer?
8 9 12 15 16 19 20
Game yang berasal dari adaptasi sebuah film biasanya tidak begitu diharapkan oleh para gamer karena biasanya banyak mengambil sisi cerita yang persis dari filmnya dan tidak menimbulkan rasa penasaran lagi. Namun game Avatar kali ini tidak asal mendompleng serunya cerita dari versi filmnya. Lokasi yang diambil sama dengan filmnya namun dari segi cerita, game ini mengisahkan semacam prequel dari versi filmnya, yaitu sebuah cerita perkenalan tentang masa
42
lalu Pandora. Ada dua pilihan dalam memainkan Avatar: The Game, Anda dapat bermain sebagai pasukan RDA yang memiliki rencana menguasai Pandora atau bermain sebagai suku Na’vi yang mempertahankan Pandora dari serangan manusia. Disaat Anda bermain sebagai pasukan RDA, sejumlah senapan dan senjata perang yang sangat beragam disediakan untuk menghabisi lawan berupa tumbuhan ataupun
binatang berbahaya. Jika Anda bermain sebagai suku Na’vi maka sejumlah senjata tradisional tersedia untuk pertarungan jarak jauh maupun jarak dekat. Masing-masing tokoh memiliki kekuatan-kekuatan khusus yang akan memberikan pengalaman tersendiri. Alur permainan berupa petualangannya tidak sulit untuk diikuti namun juga tetap seru dan menantang. Musuh-musuh yang lincah dan pandai bersembunyi
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2 3 4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30
akan membuat Anda cukup bekerja keras dalam menghadapinya. Terlebih lagi jika Anda bermain sebagai suku Na’vi, diperlukan sedikit latihan lebih untuk bisa mengontrolnya dengan tepat. Hal itu disebabkan karena senjata-senjata suku Na’vi lebih banyak yang digunakan untuk pertarungan jarak dekat, namun tentunya kekuatan serangannya
43
lebih besar dibandingkan senjata jarak dekat pasukan RDA. Dalam game ini terdapat tipe permainan multiplayer yang memberikan variasi dalam memainkannya, namun banyak pihak yang mengatakan sistem multiplayernya tidak akan membuat Anda betah berlama-lama mengikutinya. Salah satu kekua-
tan besar yang dimiliki game ini adalah tampilan visual 3Dnya yang mengagumkan, meski hal itu menuntut kualitas grafis yang sangat tinggi dari mesin gamenya. Jika Anda memiliki perangkat display monitor yang menunjang efek 3D, game ini memiliki support yang sangat bagus untuk dapat lebih nyata dalam menyajikan efek 3Dnya. Suasana
hutan Pandora yang penuh akan berbagai macam flora dan fauna bisa tampil secara memukau di layar tersebut. Jika Anda termasuk pengagum film Avatar dari James Cameroon, game ini patut untuk dimainkan. (Oki) avatargame.us.ubi.com
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
32 33 36 39 42 44 45
1 2
ALBUM
3 4 5
44
8
Alicia Keys - The Element of Freedom
Lady Gaga - Fame Monster
Mudvayne - Mudvayne
Pelantun tembang-tembang R&B kontemporer yang dapat bermain piano sekaligus menulis lagu ini kembali meluncurkan albumnya yang terbaru berjudul “The Element of Freedom”. Tiga lagu pembuka yaitu “Love Is Blind,” “Doesn’t Mean Anything” dan “Try Sleeping With a Broken Heart” cukup memberikan nuansa yang kuat dan mampu menonjolkan karakter seorang Alicia Keys. Beberapa kolaborasi dengan bintang besar juga dilakukan dalam album ini, seperti pada lagu “Empire State of Mind (Part II): Broken Down” dengan Jay-Z, dan lagu “Put It in a Love Song” serta “Distance and Time” yang berhasil dikemas dengan sangat apik dengan suara Beyonce.Alicia Keys benar-benar membuktikan kepiawaiannya dalam bermusik dalam album ini. www.aliciakeys.com
Meski belum lama muncul di kancah musik pop, Lady Gaga behasil memikat perhatian penikmat musik di seluruh dunia. Lagu-lagunya yang banyak mengksplorasi unsur pop, R&B dan musik elektronik, memang memiliki kekuatannya sendiri untuk membuat semua orang menikmatinya. Di album keduanya yang berjudul Fame Monster ini Gaga kembali menghujani dunia dengan gemerlap nuansa pop dengan musiknya. Album yang rencananya akan dirilis pada pertengahan Desember 2009 ini mengusung delapan buah lagu khas Lady Gaga. Lagu berjudul “Bad Romance” dan “Dance in the Dark” termasuk lagu yang diandalkan dan dinilai baik oleh para pengamat musik. Simak juga lagu-lagu lain yang asik punya seperti “Monster”, “Telephone” (featuring Beyonce) dan “Teeth”. www.ladygaga.com
Dengan konsep metal alternatifnya, Mudvayne dengan penuh percaya diri meluncurkan albumnya yang ke-lima di penghujung tahun 2009 ini melalui label Epic Records. Beberapa lagu dari album ini yang berjudul “Beautiful and Strange”, “Scream With Me” dan “Heard it All Before” sempat dirilis sebelum album ini diluncurkan dan semakin membuat para metal mania penasaran akan peluncuran album terbaru Mudvayne. 11 lagu yang disuguhkan dalam album ini memang terlihat akan mampu membuat para headbangers terpuaskan. Lagu-lagu lain yang tak kalah sadisnya adalah “1000 Mile Journey”, “I Can’t Wait” dan “Beyond the Pale”. Simak juga lagu santainya yang berjudul “All Talk” untuk sedikit beristirahat tanpa harus menangis sendu. (Oki) www.mudvayne.com
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2
FILM
3 4 5 8 9 12
2012 Menceritakan tentang sejumlah ilmuwan yang menemukan sejumlah fakta bahwa dunia akan menghadapi bencana besar di tahun 2012. Namun informasi tentang itu terus ditutupi dengan alasan untuk mencegah kepanikan massal. Namun dibalik itu, kalangan pemerintah menyiapkan sejumlah rencana penyelamatan sejumlah manusia, hewan, dan aset penting dunia yang terpilih. Namun sayangnya komersialisasi juga menyertai rencana penyelamatan. Sebagian besar manusia di dunia juga tidak diberitahukan fakta-fakta tentang akan terjadinya bencana. Film ini menyuguhkan bencana besar dunia yang harus dihadapi semua manusia di dalamnya. www.whowillsurvive2012.com
45
NEW MOON New Moon merupakan sekuel dari film berjudul Twilight yang cukup sukses sebelumnya. Mengisahkan dunia vampir, manusia dan werewolf dengan berbagai intrik-intrik di dalamnya. Dari pemilihan tokohnya memang terlihat film ini dikemas dengan gaya anak muda dan akan membuat para remaja putri teriak histeris saat melihat tokoh Edward (Robert Pattinson) muncul dengan gaya super coolnya. Kali ini konflik diawali saat Edward memutuskan untuk pergi dari Bella (Kristen Stewart) demi keselamatannya. Namun ancaman dari vampir jahat hingga kaum werewolf membuat Bella semakin berada dalam bahaya. www.twilightthemovie.com
NINJA ASSASSIN Kisahnya diawali ketika seorang anak yatim yang diasuh oleh sebuah kelompok bernama Ozunu Clan untuk dijadikan pembunuh bayaran. Anak yang diberi nama Raizo (Rain) itu pun akhirnya tumbuh dewasa menjadi seorang pembunuh bayaran yang sangat berbahaya. Namun dengan begitu banyaknya ancaman di dalam kelompok tersebut, Raizo pun pergi meninggalkan mereka. Akhirnya sebuah kejadian membuat Raizo harus menyelamatkan seorang wanita yang menjadi target pembunuhan Ozunu Clan, dan membuatnya berada di posisi yang melawan kelompok tempat dia dibesarkan. (Oki) ninja-assassin-movie.warnerbros. com
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
15 16 19 20 25 30 32 33 36 39 42 44 45
1 2 Masih kurang...? Nantikan MyJalah edisi berikutnya di setiap awal bulan. Sampaikan komentar Anda ke
[email protected], atau isi langsung di MyJalah.com dengan meng-klik di sini.
3
Sampai Jumpa!
4 5 8 9 12 15 16 19 20 25 30 32 33 36
MyJalah Jl. Cucakrawa No. 176 09/04 Bukit Duri, Jakarta Selatan Jakarta - Indonesia - 12840 http://www.myjalah.com Informasi, Kritik dan Saran :
[email protected] Pemasangan Iklan : Andi (021 988 15 747, 0816 983 946,
[email protected])
MyJalah Edisi 12 - Desember 2009
39 42 44 45